Kamis, 29 September 2011

Mall & Hotel Grage Cirebon

Dengan jarak hanya beberapa kilo meter dan bisa ditempuh dengan angkutan becak, kawasan hotel dan mall Grage bisa menjadi alternatif sebagai tempat singgah di kota Cirebon. Bagi pendatang seolah-olah ingin membacanya dengan lafal bahasa Inggris, namun sebenarnya kata 'grage' adalah nama lokal yang dibaca dalam lafal bahasa Indonesia. Mal Grage memang hanya 3 lantai, namun terdapat beberapa tenant yang lumayan bagus seperti Gramedia, Matahari, Rice Bowl, Dunkin Donat, Es Teler 77, sehingga apabila sekedar cari makanan dan belanja pakaian maka mall ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Selain menjadi satu dengan Hotel Grage namun di depan mall juga terdapat beberapa hotel yang sepertinya cukup bisa menjadi pilihan. Beberapa kedai yang menjual masakan Empal Gentong yang merupakan khas kota Cirebon pun nampak berjajar di seberang mall. Penulis belum bisa memberikan komentar mengenai hotel Grage karena perjalanan ini hanya tanpa menginap.
Wisata Sambil Kerja
Powered by Telkomsel BlackBerry®

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More