Abdi Dalem Keraton sedang berdoa di halaman |
Apabila anda ke Yogya sempatkanlah untuk singgah di kawasan keraton dan masuk ke dalamnya, barangkali anda bisa melihat beberapa abad yang lalu bagaimana kerajaan di Jawa ini mempunyai kebudayaan yang sudah tinggi. Keraton Yogyakarta adalah salah satu keraton yang masih aktif karena masih terdapat Raja beserta perangkatnya,meskipun sifatnya hanya sebagai pusat lebudayaan. Raja Yoyakarta yaitu Sultan Hamengkubuwono X juga merupakan gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta. Apabila kita berkunjung ke kawasan keraton maka akan ditemukan bangunan asli yang sudah turun temurun dari awal berdirinya kesultanan Yogyakarta. Di dalam salah satu bangunan kita bisa melihat foto-foto raja-raja dari generasi pertama hingga generasi sekarang, dengan berbagai suasana yang menggambarkan kebesaran kebudayaan nusantara khususnya kebudayaan Jawa. Pagelaran wayang kuliut juga diadakan di salah satu pendoo di lingkungan keraton. Kita juga bisa menemukan bebarap abdi dalem keraton yang selalu setia bekerja untuk kerajaan.
Pertunjukan Wayang Kulit di pendopo Keraton |
Turis habis dari Keraton |
0 komentar:
Posting Komentar