Sabtu, 26 Maret 2011

Discovery Bunaken

Discovery Bunaken
Baru belajar diving
Rencana discovery diving hampir batal, karena cuaca di Manado sehari sebelumnya sangat buruk dengan hujan dan ombak besar. Namun Sabtu pagi ini, langit cerah sehingga dive master memutuskan untuk melanjutkan program discovery. Ternyata masalah bukan pada diving-nya, namun ombak besar yang menghadang perjalanan menuju titik penyelaman seolah-olah mengocok isi perut sampai isi perut keluar semua, apalagi ditambah bau bahan bakar perahu motor semakin membuat kepala pusing.
Titik penyelaman pun diputuskan tidak di pulau Bunaken karena tinggi ombak yang tidak memungkinkan untuk perjalanan perahu motor.
Tunggu giliran terjun ke air
Satu per satu divers pun terjun ke air dan bertemu di dasar laut yang penuh dengan karang nan indah dan fauna laut seperti ikan beraneka warna, tripang, juga penyu pun melintas di bawah badan. Ternyata pemandangan bawah laut sungguh menakjubkan.












Siap terjun ke air

Fauna di dasar laut

Dermaga perahu motor

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More