Selasa, 25 September 2012

The Casemates of Luxembourg

Adalah terowongan bawah tanah yang merupakan fasilitas militer untuk pertahanan terhadap serangan musuh. Terowongan pertama dibangun pada tahun 1644 M oleh Spanyol dengan nama The Casemates of Petrusse. Terowongan sepanjang 23 km dibangun 40 tahun kemudian. Kedalaman terowongan mencapai 40 meter. Pada tahun 1867 M, panjang terowongan dipendekkan menjadi 17km. Sedangkan terowongan kedua dibangun oleh Austria pada tahun 1745 dengan nama  The Bock of Casemates. Karena keunikan terowongan ini maka Luxembourg bisa disebut sebagai 'Gibraltar of the North". Pada saat Perang Dunia Kedua, terowongan ini telah menjadi tempat untuk berlindung bagi 35 ribu penduduk dari serangan bom. Pada tahun 1944, Unesco telah menetapkan terowongan ini sebagai warisan dunia (The World Heritage Sites). Berwisata ke kawasan ini cukup menarik baik dari segi pengetahuan budaya dunia, keindahan alam dan sangat nyaman menyusuri terowongan yang telah ditata sebagai jalur pendakian atau penurunan di dalam terowongan. Keseluruhan terowongan yang dijadikan jalur wisata telah ditata dengan baik dan dilengkapi dengan tangga pengaman. Dari posisi atas bukit, kita juga bisa menyaksikan keindahan terowongan dan rumah-rumah yang berada di dalam area tersebut.


0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More