Minggu, 07 Agustus 2011

Susi Air Medan - Nagan

Susi Air Medan-Nagan
Pemandangan saat mau mendarat


Tiba dengan selamat
Susi Air adalah maskapai penerbangan berjadwal yang melayani daerah-daerah terpencil di wilayah  Indonesia. Dengan mengoperasikan pesawat kecil jenis Cessna 208 Caravan, maskapai ini bisa menjangkau ke bandara-bandara perintis. Hampir semua pilot adalah pilot asing atau bule yang masih muda-muda, isunya sih untuk mendapatkan jam terbang yang lebih banyak sehingga waktu kembali ke negerinya bisa digunakan sebagai jam terbang dengan pesawat komersial. Jalur Medan menuju Nagan (kota Kabupaten di provinsi Nangroe Aceh Darussalam) adalah penerbangan yang melintasi bagian timur ke bagian barat pulau Sumatera, sehingga pesawat harus terbang di atas kawasan bukit barisan dengan deretan dataran tinggi, lembah dan gunung. Kapasitas penuh penumpang adalah 12 orang plus pilot dan co pilot, tidak ada pramugari dan setelah masuk pesawat tidak ada kesempatan untuk berdiri. Bagi yang belum terbiasa barangkali terasa tegang saat pesawat mendaki setelah tinggal landas, namun lama-lama tenang juga karena pilot bule terlihat sangat hati-hati dalam mengoperasikan pesawat. Saat mendarat pun justru lebih halus dari pesawat berbadan lebar.
Pilot &  Co Pilot - Bule        

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More